1 Truk Pasir, Segini Batako yang Bisa Dibuat
Ada rencana untuk membuat batako? Udah tahu belum berapa buah batako yang bisa jadi dengan 1 truk pasir? Yuk, cari tahu cara menghitungnya di sini...
Gimana kabarnya? Semoga kita semua selalu sehat, di artikel kali ini Mimin akan berbagi informasi seputar banyaknya batako yang bisa dibuat dengan 1 truk pasir.
Seperti yang kita tahu, batako sebagai bahan pembentuk dinding, dibuat dari perbandingan tertentu antara pasir, semen, dan air.
Ketiga bahan tersebut akan dicampur, kemudian dibentuk menggunakan cetakan, baik secara manual maupun dengan bantuan alat press batako.
Oleh karena ada pasir di situ, sering menjadi pertanyaan, bagaimana seandainya kita memiliki pasir sebanyak 1 truk, berapa biji batako yang bisa dibuat?
Baiklah, untuk mengetahuinya, langsung saja simak uraian berikut ini...
Bahan Utama Pembuatan Batako

Dalam proses pembuatannya, batako menggunakan tiga bahan utama, yakni pasir, semen, dan air.
1. Pasir
Pasir merupakan bahan terbanyak dalam sebuah batako, berfungsi memberikan struktur utama atau kerangka dasar yang membuat batako memiliki kekuatan mekanis.
Karena fungsinya yang penting itu, maka kualitas pasir yang digunakan harus benar-benar diperhatikan.
Ciri pasir yang berkualitas adalah bersih dari campuran lumpur, tanah liat, atau bahan-bahan organik lainnya karena dapat menurunkan kualitas batako.
Untuk keperluan pembuatan batako, digunakan pasir yang berukuran halus agar hasil campuran bisa lebih rapat.
Jadi, pasir dari truk itu mesti diayak terlebih dahulu agar didapatkan butiran yang halus.
2. Semen
Pada batako, semen berfungsi sebagai pengikat campuran antara pasir dan air.
Saat bereaksi dengan air, semen mengalami proses hidrasi yang menghasilkan ikatan kuat, sehingga partikel pasir menyatu menjadi material padat dan kokoh.
Semen juga menentukan mutu dan kekuatan tekan batako. Semakin banyak semen yang digunakan, semakin tinggi pula kualitas batako.
Ciri semen yang baik untuk batako adalah memiliki tekstur halus dan tidak menggumpal, tidak bercampur dengan bahan lain, dan tidak kadaluwarsa.
3. Air
Bahan terakhir yang juga penting adalah air, digunakan untuk mencampur pasir dan semen serta memulai proses hidrasi semen.
Air membantu menghasilkan campuran yang homogen dan mempengaruhi tingkat kepadatan serta kekuatan batako.
Kualitas air juga perlu perhatikan, harus bersih, bebas dari kotoran dan lumpur, serta tidak mengandung garam, karena dapat menyebabkan korosi pada material konstruksi yang bersentuhan dengan batako.
Perbandingan Campuran Pasir dan Semen
Untuk dapat menghitung berapa batako yang bisa dibuat dengan 1 truk pasir, maka kita perlu mengetahui terlebih dahulu perbandingan volume bahan utamanya, dalam hal ini pasir dan semen.
Untuk keperluan ini, Mimin akan merujuk pada campuran yang disyaratkan oleh SNI agar batako yang dibuat sekaligus bisa memenuhi standar mutu SNI.
Menurut Irna Hendriyani dan Dani Prakoso (2018), berdasarkan standar SNI 03-0349-1989, kualitas batako dibedakan menjadi beberapa kelas berdasarkan kekuatan tekan dan komposisi bahan campurannya:
- Kelas I (Mutu Tinggi): Pasir : Semen = 5 : 1, Kuat tekan minimal: 100 kg/cm2
- Kelas II (Mutu Sedang): Pasir : Semen = 10 : 1, Kuat tekan minimal: 70 kg/cm2
- Kelas III (Mutu Rendah): Pasir : Semen = 15 : 1, Kuat tekan minimal: 35 kg/cm2
Nah, Mimin akan mengambil campuran mutu kelas I dan II sebagai dasar perhitungan kita.
Kapasitas 1 Truk Pasir
Sebelum menghitung jumlah batako yang bisa dibuat, kita perlu mengetahui terlebih dahulu kapasitas pasir dalam 1 truk.
Volume pasir dalam 1 truk biasanya dinyatakan dalam satuan meter kubik (m3). Kapasitas pasir dalam truk akan berbeda-beda tergantung ukuran truk-nya.
Berikut ini beberapa contohnya:
- Truk kecil: Kapasitas sekitar 3 - 4 m3
- Truk sedang: Kapasitas sekitar 6 - 7 m3
- Truk besar: Kapasitas sekitar 8 - 10 m3 atau lebih.
Nah, dalam artikel ini Mimin akan mengambil kapasitas pasir truk yang sering kita lihat lalu lalang di jalanan, yakni 6 kubik (m3).
Menghitung Batako dari 1 Truk Pasir
Baiklah, sekarang kita mulai menghitung berapa jumlah batako yang dihasilkan dari 1 truk pasir. Rumus umum yang digunakan adalah:
- Volume campuran (m3) = Volume Pasir + Volume Semen
- Jumlah batako = Total campuran / Volume Batako
Misalnya, pasir yang kita gunakan adalah pasir yang cukup halus, setelah dilakukan pengayakan lebih lanjut, menghasilkan 90% bahan pasir.
Jadi, dari 6 kubik pasir tadi, sekarang tersisa 5,4 kubik (m3).
Oleh karena kita pakai standar SNI, maka ukuran batako yang dibuat adalah 40 x 10 x 20 cm, berarti volume batakonya sebesar = 8.000 cm3 atau 0,008 m3.
1. Batako Mutu Tinggi (5 : 1)
- Volume campuran = 5,4 m3 + (5,4 m3 / 5) = 5,4 m3 + 1,08 m3 = 6,48 m3
- Jumlah batako = 6,48 m3 / 0,008 m3 = 810 batako
Jadi, dari 1 truk pasir, kita bisa membuat 810 batako mutu tinggi ukuran 40 x 10 x 20 cm.
2. Batako Mutu Sedang (10 : 1)
- Volume campuran = 5,4 m3 + (5,4 m3 / 10) = 5,4 m3 + 0,54 m3 = 5,94 m3
- Jumlah batako = 5,94 m3 / 0,008 m3 = 742,5 batako
Jadi, dari 1 truk pasir, kita bisa membuat 742,5 batako mutu sedang ukuran 40 x 10 x 20 cm.
Atau, pakai saja kalkulator pembuatan batako ini: Kalkulator Pembuatan Batako.
Kesimpulan
Jadi, berdasarkan penjelasan dan perhitungan di atas, 1 truk pasir bisa jadi 810 batako mutu tinggi dan 742,5 (743) batako mutu sedang berukuran 40 x 10 x 20 cm.
Demikianlah pembahasan tentang jumlah batako yang bisa dibuat dari 1 truk pasir, bagikan jika dirasa bermanfaat, terima kasih.
Posting Komentar